Dukung Inovasi Literasi: Download dan Bergabung di Aplikasi Perpustakaan Digital DPRD Kota Yogyakarta
Sekretariat DPRD Kota Yogyakarta telah meluncurkan aplikasi perpustakaan digital bernama digilibdprdjogjakota. Aplikasi ini merupakan inovasi OPD yang bertujuan untuk meningkatkan minat baca masyarakat Kota Yogyakarta.
Dengan aplikasi ini, masyarakat dapat dengan mudah mengakses berbagai macam koleksi buku digital dari perpustakaan DPRD Kota Yogyakarta. Selain itu, aplikasi ini juga memberikan kemudahan bagi pengguna untuk melakukan pencarian, peminjaman, dan pengembalian buku secara online.
Untuk menjadi anggota perpustakaan digital, pengguna dapat mendownload aplikasi digilibdprdjogjakota melalui Playstore dan melakukan pendaftaran secara online. Dengan menjadi anggota, pengguna akan memiliki akses penuh terhadap seluruh koleksi buku digital perpustakaan DPRD Kota Yogyakarta.
Sekretariat DPRD Kota Yogyakarta berharap aplikasi perpustakaan digital ini dapat membantu meningkatkan minat baca masyarakat Kota Yogyakarta serta menjadi sarana yang efektif dalam menumbuhkan budaya literasi di tengah-tengah masyarakat. Mari bergabung bersama dan salam literasi!