Jawaban Walikota Yogyakarta atas Pemandangan Umum Fraksi DPRD Kota Yogyakarta terhadap Prioritas Pembangunan

Dampak pandemic covid 19 telah menyebabkan tekanan pada perekonomian. Proses pemulihan ekonomi pasca pandemic menghadapi tantangan yang tidak kalah berat yaitu perlambatan ekonomi dunia dan pelemahan perdagangan global yang berpotensi mempengaruhi laju pertumbuhan ekonomi domestic dan ekonomi lokal.

 

Pemerintah Kota Yogyakarta senantiasa berupaya merespons berbagai tantangana perekonomian dengan bauran kebijakan fiscal yang responsive, antisipatif dan fleksibeluntuk penanganan aspek Kesehatan perlindungan social bagi kelompok miskin dan rentan, serta untuk dunia usaha terutama usaha mikro kecil menengah.

 

Perubahan APBD merupakan momentum bagi pemerintah Kota Yogyakarta untuk memperbaiki kinerja perangkat daerah secara keseluruhan. Perencanaan dilakukan dalam rangka memenuhi target kinerja yang telah ditetapkan dengan harapan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kepentingan masyarakat menjadi dasar utama dalam penyusunan prioritas belanja. Focus perencanaan dan penganggaran diarahkan untuk mengejar penurunan yang terjadi dan Kembali kepada target yang ingin dicapai di akhir RPJMD Kota Yogyakarta.